Daftar Isi

Contoh Laporan Penjualan Produk Makanan dan Template yang Bisa Digunakan

Tayang 22 Jan 2025
Diperbarui 10 Feb 2025
template laporan penjualan makanan

Anda dapat melihat bagaimana contoh laporan penjualan produk makanan beserta template dari Mekari Jurnal yang bisa Anda unduh secara gratis dalam artikel ini!

Melalui adanya laporan penjualan produk, bisnis dapat memahami performa penjualan dalam periode tersebut serta tantangan yang menghambatnya.

Mengapa Laporan Penjualan Produk Makanan Itu Penting untuk Bisnis?

Laporan penjualan produk makanan berperan penting dalam menjaga kelangsungan dan perkembangan bisnis.

Terdapat beberapa alasan mengapa laporan penjualan bisa menjadi bagian integral dalam manajemen bisnis makanan Anda.

1. Transparansi Keuangan

Adanya laporan penjualan produk membantu bisnis memahami aliran kas yang akurat, baik pendapatan yang masuk serta mengidentifikasi potensi masalah keuangan lebih awal.

Secara tidak langsung, hal ini juga mempermudah pelaporan pajak dan perencanaan jangka panjang nantinya.

2. Mengukur Kinerja Bisnis

Salah satu alasan dari keberadaan laporan penjualan produk adalah menilai seberapa besar pertumbuhan penjualan dan apakah bisnis dapat mencapai target yang ditentukan.

Melalui data ini, pemilik dapat mengevaluasi strategi pemasaran dan penjualan dan melakukan penyesuaian agar target dapat tercapai.

3. Manajemen Stok Barang

Ketersediaan bahan baku juga menjadi elemen dasar dalam pengelolaan bisnis makanan, sehingga perlu untuk dikelola secara berkala.

Oleh karena itu, laporan penjualan produk makanan dapat menjadi tolok ukur ketersediaan dan terhindar dari kekurangan stok.

Baca Juga: Tips Mengelola Stok Barang Agar Terhindar Dari Out of Stock

Komponen Penting dalam Laporan Penjualan Produk Makanan

Salah satu fungsi utama dari laporan penjualan produk makanan adalah memaparkan gambaran mendalam mengenai performa penjualan.

Oleh karena itu, diperlukan beberapa komponen penting yang menjadi sumber informasi untuk memahami performa penjualan.

1. Nama Produk atau Menu

Nama produk atau menu makanan menjadi dasar informasi yang wajib untuk dicantumkan dalam laporan penjualan produk makanan.

Informasi ini akan berguna untuk mengetahui dengan jelas kepada pihak yang membaca laporan terkait makanan yang sedang dibahas atau dianalisis.

2. Jumlah Penjualan

Jumlah penjualan mengukur seberapa banyak unit produk yang telah terjual dalam periode waktu yang dilaporkan.

Data historis yang ditampilkan ini dapat membantu dalam mengukur seberapa populer suatu produk serta menghitung pendapatan yang didapatkannya.

3. Harga Satuan Item

Harga per item bertujuan untuk memberikan informasi terkait harga jugal setiap unit produk makanan.

Hal ini penting untuk menghitung pendapatan secara keseluruhan dan memastikan bahwa harga jual produk masih dapat mencapai target keuntungan.

Baca Juga: Ketahui Beda Harga Pokok Penjualan VS Harga Jual

4. Total Pendapatan

Total pendapatan dalam laporan penjualan dapat dihitung menggunakan rumus hasil perkalian antara jumlah penjualan dan harga per item dalam periode yang sama.

5. Stok Awal dan Stok Akhir (Alternatif)

Status kondisi stok juga dapat ditampilan dalam laporan penjualan untuk melihat jumlah stok di awal periode laporan dan membandingkan dengan sisa stok di akhir periode.

Informasi ini dapat berguna untuk melacak persediaan secara berkala dan menghindari resiko kekurangan atau kelebihan stok.

6. Periode Pelaporan

Periode pelaporan berfungsi untuk mengetahui rentang waktu yang digunakan dalam laporan penjualan, seperti harian, mingguan, atau bulanan.

Selain itu, data ini juga membantu mendukung pengelola untuk melihat tren penjualan sepanjang waktu.

Baca Juga: 11 Tahap Siklus Akuntansi yang Perlu Anda Dipahami

7. Catatan atau Observasi

Menambahkan komponen catatan pendukung mengenai produk yang paling laku atau dengan waktu penjualan tertinggi.

Catatan pantauan ini bisa membantu dalam mempersiapkan strategi pemasaran dan stok yang relevan.

Panduan Membuat Laporan Penjualan Produk Makanan

Laporan penjualan produk makanan terbentuk dengan berlandaskan data historis dari volume penjualan dalam periode tersebut.

Ada langkah-langkah praktis dan efektif untuk membuatnya, yaitu:

1. Menggunakan Format Tabel

Salah satu format dasar yang memudahkan pengguna untuk membacanya adalah laporan dalam bentuk tabel untuk memahami data penjualan.

Komponen kolom yang dibutuhkan, mencakup tanggal, nama produk, kategori produk, jumlah terjual, harga per unit, dan total pendapatan.

2. Memisahkan Laporan Berdasarkan Kategori Produk atau Menu

Langkah selanjutnya, adalah mengelompokkan produk sesuai kategori untuk memudahkan pencatatan dan analisis kinerja.

3. Sertakan Analisis Singkat

Analisis singkat di akhir laporan penting untuk menjelaskan tren penjualan atau performa masing-masing produk yang dijual dalam periode yang sama.

Misalnya, analisis terkait produk paling laku pada periode tertentu, kapan waktu penjualan tertinggi terjadi, atau dampak dari kampanye promosi terhadap penjualan.

Baca Juga: 4 Metode Analisis Laporan Keuangan, Ini Jenisnya!

4. Automasi Laporan Menggunakan Software

Salah satu tips untuk menghemat waktu dan meningkatkan akurasi laporan penjualan produk adalah dengan memanfaatkan software akuntansi, seperti Mekari Jurnal.

Pada Mekari Jurnal, terdapat fitur yang sudah mendukung proses automasi dalam beberapa proses akuntansi, seperti pencatatan transaksi, pelacakan stok, dan pembuatan laporan keuangan.

Baca Juga: Pentingnya Software Catatan Keuangan untuk Pengusaha F&B

Contoh Laporan Penjualan Produk Makanan

Setelah dapat membuat panduan laporan penjualan produk makanan di atas, Anda akan menghasilkan tabel laporan terorganisir dan mudah dipahami.

Anda juga bisa memahami lebih lanjut mengenai contoh laporan penjualan untuk perusahaan dagang sederhana.

Berikut adalah lima contoh studi kasus bagaimana tabel laporan penjualan makanan terbentuk dari lima jenis toko makanan yang berbeda.

Laporan Penjualan Usaha Restoran

No Tanggal Nama Produk Menu Jumlah Terjual Harga Satuan (Rp) Potongan Diskon (Rp) Total (Rp) Total Saldo Akhir (Rp)
1 2025-01-01 Nasi Goreng Spesial 20 35,000 2,000 680,000 680,000
2 2025-01-03 Mie Ayam Goreng 15 30,000 1,500 445,500 1,125,500
3 2025-01-07 Sate Ayam 10 25,000 0 250,000 1,375,500
4 2025-01-09 Ayam Penyet 12 40,000 5,000 475,000 1,850,500
5 2025-01-14 Sop Buntut 8 50,000 0 400,000 2,250,500

Laporan Penjualan Usaha Kue dan Bakery

No Tanggal Nama Produk Menu Jumlah Terjual Harga Satuan (Rp) Potongan Diskon (Rp) Total (Rp) Total Saldo Akhir (Rp)
1 2025-01-05 Brownies Coklat 25 15,000 1,000 374,000 374,000
2 2025-01-09 Donat Coklat 30 10,000 0 300,000 674,000
3 2025-01-14 Kue Cubir 18 12,000 1,500 213,000 887,000
4 2025-01-18 Kue Tart 10 45,000 5,000 400,000 1,287,000
5 2025-01-20 Croissant Keju 15 20,000 2,000 280,000 1,567,000

Laporan Penjualan Produk Makanan Catering

No Tanggal Nama Produk Menu Jumlah Terjual Harga Satuan (Rp) Potongan Diskon (Rp) Total (Rp) Total Saldo Akhir (Rp)
1 2025-01-10 Nasi Kotak (Paket A) 50 45,000 0 2,250,000 2,250,000
2 2025-01-14 Nasi Kotak (Paket B) 30 50,000 5,000 1,450,000 3,700,000
3 2025-01-19 Roti Lapis 40 30,000 2,000 1,180,000 4,880,000
4 2025-01-22 Ayam Bakar (Paket C) 15 60,000 0 900,000 5,780,000
5 2025-01-25 Tahu Tempe (Paket D) 35 25,000 1,000 875,000 6,655,000

Laporan Penjualan Usaha Warteg

No Tanggal Nama Produk Menu Jumlah Terjual Harga Satuan (Rp) Potongan Diskon (Rp) Total (Rp) Total Saldo Akhir (Rp)
1 2025-01-03 Nasi Campur 30 20,000 0 600,000 600,000
2 2025-01-04 Ikan Goreng 40 15,000 2,000 580,000 1,180,000
3 2025-01-05 Tahu Tempe 35 10,000 0 350,000 1,530,000
4 2025-01-06 Ayam Goreng 25 18,000 1,000 445,000 1,975,000
5 2025-01-07 Sayur Asem 20 8,000 500 155,000 2,130,000

Laporan Penjualan Produk Makanan Kerupuk

No Tanggal Nama Produk Menu Jumlah Terjual Harga Satuan (Rp) Potongan Diskon (Rp) Total (Rp) Total Saldo Akhir (Rp)
1 2025-01-08 Kerupuk Udang 100 7,000 500 695,000 695,000
2 2025-01-14 Kerupuk Ikan 80 6,000 0 480,000 1,175,000
3 2025-01-19 Kerupuk Singkong 90 5,000 1,000 449,000 1,624,000
4 2025-01-24 Kerupuk Jagung 70 4,000 0 280,000 1,904,000
5 2025-01-29 Kerupuk Tempe 110 3,500 1,000 384,000 2,288,000

Cara Meningkatkan Akurasi dan Efisiensi Laporan Penjualan dengan Mekari Jurnal

Masih sering ditemukan dalam beberapa bisnis yang penyusunannya masih dilakukan secara manual, atau menggunakan Excel.

Namun, saat ini sudah banyak teknologi canggih yang ditemukan di dalam software akuntansi, salah satunya Mekari Jurnal.

Dengan memanfaatkan Mekari Jurnal, bisnis dapat meningkatkan akurasi dan efisiensi penyusunan laporan, khususnya laporan penjualan.

Ada beberapa fitur yang mendukung penyusunan laporan keuangan, di antaranya:

1. Fitur Pencatatan Penjualan Harian Secara Otomatis

Mekari Jurnal membantu mencatat pembukuan transaksi secara otomatis, termasuk transaksi penjualan harian.

Setiap transaksi yang terjadi, baik offline maupun online, dapat langsung terekam ke dalam sistem secara realtime.

Fitur ini akan membantu memudahkan pencatatan dan analisis secara historis serta menghindari risiko kesalahan yang biasa terjadi jika dilakukan secara manual.

2. Otomatisasi Pelaporan dan Analisis Penjualan per Produk

Laporan penjualan akan dibuat dengan cepat dan mudah melalui Mekari Jurnal. Dalam laporan tersebut akan terdapat beberapa komponen penting, seperti:

  • Daftar kuantitas penjualan per produk.
  • Total penjualan.
  • Kode produk.
  • Jumlah retur.
  • Net Penjualan.
  • Harga penjualan rata-rata.

Melalui pelaporan ini, pengguna dapat mengidentifikasi produk makanan yang paling laku, melihat tren penjualan, serta dampak promosi kepada volume penjualan.

3. Integrasi dengan Manajemen Stok

Fitur akuntansi dan pengelolaan bisnis pada Mekari Jurnal juga telah terintegrasi dengan berbagai operasional bisnis, termasuk manajemen stok.

Memantau ketersediaan bahan baku (stok) menjadi penting karena merupakan aset perusahaan dan mempengaruhi kelancaran operasional.

4. Kemudahan dalam Membuat Laporan Keuangan Secara Profesional

Sebagai software akuntansi dan keuangan bisnis, penyusunan dan pelaporan keuangan merupakan fitur unggulan yang dimiliki oleh Mekari Jurnal.

Anda dapat menyusun berbagai jenis laporan keuangan dengan mudah, seperti laba rugi, neraca, arus kas, hingga penjualan produk.

Melalui 40 lebih jenis template yang bisa Anda gunakan sesuai kebutuhan bisnis, memudahkan penyampaian informasi kepada pemangku kepentingan lainnya.

Melalui fitur otomatisasi dan berbasis cloud, yang dapat mengakses sistem di mana saja dan kapan saja, membantu laporan tersusun lebih cepat dan rapi.

Terlebih, terdapat fitur laporan profitabilitas produk yang dapat membantu membantu memantau performa penjualan setiap produk untuk memudahkan pengelolaan yang lebih strategis.

Bila Anda tertarik, silahkan menghubungi tim ahli kami dan dapatkan free trial selama 7 hari untuk mengeksplor beragam fiturnya!

Coba Gratis Mekari Jurnal untuk Pengelolaan Keuangan dan Penjualan Bisnis yang Lebih Efektif!

Kesimpulan

Melalui panduan pembuatan dan template laporan penjualan produk makanan ini, harapannya adalah Anda sebagai pemilik bisnis dapat menyusun pelaporannya dengan lebih mudah.

Dibantu dengan fitur-fitur akuntansi dan operasional bisnis dalam Mekari Jurnal, menjadi alat efektif untuk meningkatkan akurasi dan efisiensi dalam menyusun laporan penjualan.

Memastikan bahwa pengelolaan bisnis pada industri makanan (F&B) untuk berjalan lebih optimal dan profesional.

 

 

 

Referensi:

Helpcenter, “Bagaimana Cara Membuat Laporan Penjualan Per Produk”.

FitSmallBusiness, “How to Create an Effective Sales Report (+ Free Template)”.

Ikuti akun media sosial resmi dari Mekari Jurnal

Ikuti akun media sosial resmi dari Mekari Jurnal
WhatsApp Hubungi Kami