Mekari Jurnal
Daftar Isi
12 min read

7 Ide dan Cara Memulai Bisnis Rice Bowl Rumahan yang Menjanjikan

Tayang 16 Aug 2022
Diperbarui 18 Oktober 2023

Bisnis kuliner menjadi bisnis yang banyak dipilih karena dianggap menjanjikan. Apalagi makanan juga termasuk kebutuhan semua manusia yang harus dipenuhi. Dunia kuliner juga mengalami perkembangan yang begitu pesat. Anda bisa menjadikan bisnis rice bowl rumahan sebagai pilihan yang menjanjikan dan termasuk bisnis makanan kuliner kekinian.

Kenapa Harus Usaha Kuliner Rice Bowl?

1. Target Market Anak Muda

Bisa dikatakan jika bisnis rice bowl ini termasuk bisnis yang bisa bertahan, seperti usaha beras, bahkan di kala pandemi sekalipun. Hal ini karena rice bowl termasuk kuliner yang menyasar kalangan anak muda. Saat ini banyak yang memiliki gaya hidup simpel dan tidak ingin ribet. Maka dari itu rice bowl banyak menjadi pilihan untuk para pekerja, mahasiswa sampai dengan pelajar.

Dalam satu bowl atau mangkuk, sudah bisa menikmati nasi dengan lauk yang nikmat. Cara makannya juga tidak ribet, menjadikan rice bowl begitu digemari. Makanan yang simpel ini juga dinilai memiliki gizi yang cukup. Rice Bowl sendiri merupakan kuliner yang berasal dari Jepang dan saat ini begitu mudah untuk ditemukan di negara lain, dan ternyata bisa dijadikan bisnis rice bowl rumahan.

Beberapa sumber yang menyebutkan jika rice bowl berasal dari Korea. Di Korea sendiri menyebutnya dengan bibimbap, sementara orang Jepang menyebutnya dengan Donburi rice Bowl. Makanan yang nikmat ini identik dengan nasi putih dengan tambahan sayuran yang dimasak dengan berbagai macam bumbu.

2. Memiliki Banyak Variasi

Mendirikan bisnis rice bowl rumahan juga tidaklah sulit, karena saat ini sudah ada banyak jenis variasi olahan nasi ini. Termasuk dalam masakan yang sederhana, karena anda hanya perlu kreasikan nasi dengan berbagai lauk. Tidak hanya menggunakan menu menu dari luar negeri, anda bahkan bisa menggunakan rice bowl dengan lauk tradisional khas Indonesia.

Misalnya ayam rica rica, rendang, tumis cumi sambal hijau, jengkol balado hingga olahan sambal teri. Pada dasarnya rice bowl memang mirip dengan nasi bungkus atau nasi kotak, hanya saja dikemas dengan lebih kekinian. Dengan banyaknya variasi yang bisa dipilih, tidak susah bagi anda untuk mencoba kreasi yang lain agar menjadi berbeda dengan lainnya.

3. Modal yang Tidak Banyak

Untuk membuka bisnis rice bowl rumahan, anda juga tidak membutuhkan modal yang banyak. Apalagi jika membukanya di rumah, anda tidak perlu menyewa tempat untuk berjualan. Bahan bahan untuk membuat rice bowl juga terbilang sederhana, sehingga mudah untuk anda dapatkan. Anda juga tidak harus membuat banyak variasi di awal membukanya.

4. Keuntungan yang Menggiurkan

Selanjutnya yang tidak kalah penting yakni keuntungan yang berlipat. Apalagi rice bowl termasuk dalam jajaran comfort yang bisa dinikmati oleh semua kalangan. Dengan modal yang tidak terlalu banyak. Harga jual dari rice bowl biasanya tidak terlalu mahal, sehingga bisa dijangkau oleh semua kalangan.

Jika anda menjual sekitar Rp 12 ribu atau Rp 15 ribu, kemudian setiap harinya mampu menjual 20 box pendapatannya sudah bisa mencapai Rp 8,4 juta. Tentu saja pendapatan dari bisnis rice bowl rumahan ini sangat menggiurkan. Anda hanya perlu mencari supplier untuk bahan sehingga bisa lebih murah tetapi tidak mengurangi kualitas atau rasanya.

Baca juga: 25 Ide Bisnis Makanan Online Rumahan Terlaris

5. Bisa Dilakukan Siapa saja dan Dimana Saja

Karena termasuk bisnis yang mudah untuk dibuat, tidak perlu keahlian khusus untuk memulai bisnis ini. Siapapun bisa membuka bisnis rice bowl ini, bahkan yang baru saja turun menjadi pebisnis. Tidak perlu juga membuka gerai, di rumah saja anda sudah bisa membangun bisnis ini. Namun tetap saja anda harus memastikan rasanya enak dan pantas dijual.

Cara Untuk Memulai Bisnis Rice Bowl Rumahan

1. Membuat Konsep yang Matang

Sebelum anda memulai untuk membuka bisnis apapun, konsep menjadi hal yang begitu penting. dengan konsep yang matang anda sebagai pendatang baru bisa bertahan ditengah persaingan.

Konsep ini akan memberikan perbedaan produk anda dengan produk produk yang sudah ada sebelumnya. Mulai dari konsep apa yang ingin anda tonjolkan dalam rice box anda.

Apakah anda ingin membangun bisnis rice bowl rumahan dengan menu ala lokal, khas Indonesia, western ataupun Asia. Setiap menu ini tentu harus disesuaikan dengan target konsumen anda. anda juga harus mulai merancang dan juga mengolah strategi untuk mengenalkan produk anda.

Konsep usaha yang matang juga harus mengerucut dan jelas. Nantinya konsep inilah yang akan menjadi pedoman bagi anda untuk melanjutkan bisnis. Konsep yang matang juga akan membantu untuk bertahan di tengah persaingan yang ketat. Konsep dalam bisnis juga tidak boleh hanya di awang awang, ada baiknya untuk menuliskannya dengan rinci.

2. Membangun Branding

Setelah konsep untuk bisnis rice bowl rumahan ini terbentuk, maka langkah selanjutnya yakni membangun branding. Jika konsep dibuat dengan mengerucut, maka akan mudah bagi anda untuk membangun branding. Branding dimulai dengan membuat nama serta membuat logo. Logo dan juga nama sebaiknya yang mudah untuk diingat oleh konsumen.

Bukan hanya nama brand dan logo, anda juga harus membuat konsep kemasan yang pas. Kemasan menjadi bagian yang tidak bisa diabaikan begitu saja. karena konsumen akan melihat kemasannya terlebih dahulu sebelum mencicipi rasanya. Tidak hanya desain saja, anda juga harus memikirkan bahan untuk kemasan dalam bisnis rice bowl rumahan anda.

Sebaiknya memilih kemasan yang anti air sehingga tidak akan merusak rasa. Kotak untuk rice bowl saat ini juga banyak bentuknya, tidak hanya berbentuk kotak saja. Belum lagi ukurannya yang juga harus pas sesuai dengan perkiraan penyajian. Anda juga bisa memilih bowl yang bisa tahan jika dihangatkan di microwave untuk bisnis rice bowl anda.

3. Membuat Menu yang Menarik

Saat ini memang sudah banyak pengusaha kuliner yang melirik rice bowl untuk masuk menu mereka. Maka dari itu dibutuhkan inovasi untuk membuat konsumen tertarik dengan bisnis rice bowl rumahan anda. Menu yang banyak dan  bervariasi akan membuat konsumen memiliki banyak pilihan. Namun pastikan jika makanan tersebut bisa diterima lidah masyarakat Indonesia.

Memang setiap orang akan memiliki selera yang berbeda, maka dari itu menu yang bervariasi dibutuhkan. Anda tetap harus membuat menu yang sesuai dengan tema yang anda usung. Anda juga bisa memberikan banyak variasi topping untuk menjadi pilihan konsumen. Untuk lebih menarik perhatian, anda bisa memberikan nama pada menu dengan unik.

Nama menu ini dalam bisnis rice bowl rumahan yang unik akan membuat orang menjadi penasaran. Dan dalam membuat menu, jangan lupa untuk membuat signature dish. Nantinya signature dish inilah yang akan menunjukkan karakter yang sesuai dengan tema yang anda usung. Tentu saja dalam membuat menu, anda harus mencoba rasanya lebih dahulu.

4. Memilih Bahan yang Berkualitas

Selain rasa, anda juga harus memastikan jika bahan yang digunakan merupakan bahan yang berkualitas. Untuk membuat makanan yang lezat, bahan berkualitas tidak bisa dilewatkan. Dalam membuat rice bowl, bahan utama yang dibutuhkan yakni nasi dan juga lauk. Anda harus memilih beras yang berkualitas sehingga nasi yang dihasilkan akan nikmat.

Bukan hanya pulen, nasi untuk membuat rice box juga sebaiknya tidak cepat basi. Di Indonesia sendiri tidak sulit untuk menemukan nasi yang berkualitas. Untuk bisnis rice bowl rumahan, anda bisa memilih lauk berupa daging ataupun ikan. Jika ingin ditambahkan sayur juga harus yang berkualitas, jangan lupakan untuk memperhatikan bumbu serta saus pendukung.

5. Modal Untuk Usaha

Sebenarnya semua yang disebutkan tidak akan berguna jika tidak memiliki modal untuk membangun bisnis. Modal bisnis tidak harus besar, anda bisa menyesuaikan dengan kebutuhan serta kemampuan anda. Lagipula anda membangun bisnis di rumah, anda tidak membutuhkan dana untuk menyewa tempat yang strategis. Tentu saja anda harus pintar mengelola mmodal yang dapat dibantu dengan aplikasi keuangan terbaik.

Modal digunakan untuk membeli bahan bahan baku yang memiliki kualitas tinggi. Selain itu jika dibutuhkan untuk membangun brandingnya. Anda perlu membuat logo, desain banner, kemasan dan lainnya. Anda tidak harus membuatnya dalam jumlah yang banyak dahulu, sebaiknya dibuat semampunya. Dengan begitu modal yang dibutuhkan bisa bertahap, tidak langsung banyak.

6. Menentukan Harga Jual

Selanjutnya untuk memulai bisnis rice bowl rumahan yakni menentukan harga jual. Harga jual bisa ditentukan dari modal yang dihabiskan. Anda juga harus membuat perhitungan untuk tenaga yang dikeluarkan dan juga keuntungan yang diinginkan. Saat ini harga rice bowl bisa dikatakan ramah kantong, hanya berkisar belasan ribu saja.

Kendati demikian anda tetap tidak bisa mematok harga yang sama dengan yang ada di pasaran. Tidak bisa juga menjual harga yang terlalu jauh dari kompetitor. Anda harus menyesuaikan harga yang pantas dan sesuai dengan modal usaha. umumnya konsumen tetap akan repeat order jika rasanya memang tidak menghianati harga.

7. Membuat Strategi yang Menarik

Dalam memulai usaha rice box, anda juga harus membuat strategi penjualan yang menarik. Tidak hanya bisa dipasarkan secara offline, anda juga bisa memasarkan secara online. Anda bisa memulai membuat sosial media khusus untuk memasarkannya. Anda juga bisa membuka PO jika ingin lebih aman, karena bisa membuat sesuai dengan pesanan saja.

Untuk memasarkan produk bisnis rice bowl rumahan, anda juga bisa menjadi mitra dengan transportasi online yang menyediakan pengantaran makanan online. Cara ini terbilang efektif untuk menaikkan penjualan anda. Di waktu tertentu, anda juga bisa memberikan promo khusus. Dengan begitu usaha rice bowl rumahan anda bisa lebih mudah untuk dikenal.

bisnis rice bowl rumahan

Ide Menu Rice Bowl Untuk Bisnis Anda

1. Chicken Rice Bowl

Olahan ayam memang tidak pernah mengecewakan, penikmatnya begitu banyak. Ayam bisa diolah dengan berbagai bumbu yang nikmat. Mulai dari ayam crispy biasa dengan tambahan saus khusus sampai ayam berbumbu seperti ayam teriyaki. Anda tinggal menambahkan beberapa variasi topping sehingga tampilannya akan terlihat lebih cantik.

Untuk mendapatkan bahan ayam juga tidak sulit di Indonesia. Jika ingin lebih kekinian, anda bisa menambahkan rasa telur asin yang saat ini banyak digemari. Chicken Salted Egg akan cocok juga disajikan dengan saus ataupun sayuran seperti wortel atau tomat. Bisa juga dengan membuat ayam geprek tetapi dengan tampilan rice bowl yang kekinian.

2. Crazy Rice Bowl

Untuk ide bisnis rice bowl rumahan yang berikutnya yakni Crazy Rice Bowl atau nasi gila. Nasi gila memang bukan makanan baru di dunia kuliner. Namun umumnya akan disajikan pada piring biasa, dan anda bisa berinovasi dengan mengemasnya seperti rice bowl pada umumnya. Nantinya tinggal ditambahkan dengan sayur selada atau timun untuk mempercantik.

Agar crazy rice bowl ini semakin unik, anda juga bisa menjualnya dengan beberapa level kepedasan. Belakangan ini kuliner dengan cita rasa pedas banyak digemari oleh pecinta kuliner. Bisa juga ditambahkan dengan topping seperti telur mata sapi ataupun nugget. Dengan begitu anda bisa menghadirkan menu yang sebenarnya biasa menjadi lebih istimewa.

3. Veggie Rice Bowl

Ide yang satu ini ditujukan untuk para konsumen yang vegetarian. Saat ini sudah banyak masyarakat yang sadar akan hidup sehat, sehingga beralih untuk menjadi vegetarian. Nantinya bisnis rice bowl rumahan ini akan lebih fokus pada bahan berupa sayuran. Bisa menjual rice bowl yang benar benar vegetarian atau bisa juga yang menambahkan sayur.

Untuk rice bowl yang vegetarian, tentu anda harus belajar dahulu bagaimana membuat makanan dari sayur tetapi cita rasanya seperti daging. Sementara jika tidak murni vegetarian, anda bisa menambahkan ayam grill dengan salad sayur. Bahan yang digunakan juga bisa lebih sehat, misalnya dengan menggunakan beras merah atau sayuran organik.

Baca juga: 10 Usaha Rumahan yang Tidak Ada Matinya

4. Rice Bowl Ala Korea

Saat ini kuliner Korea juga banyak digemari oleh penikmat kuliner. Anda bisa membuat menu yang bertema Korea, tetapi memiliki cita rasa yang cocok dengan lidah masyarakat Indonesia. Bisa seperti nasi dengan ayam goreng bumbu gochujang atau olahan lainnya. Tentu saja anda harus mencari tahu terlebih dahulu resep untuk membuatnya.

5. Rice Bowl Olahan Ikan

Ide untuk membuka bisnis rice bowl rumahan yang bisa dijadikan alternatif berikutnya yakni Rice Bowl Olahan Ikan. Selain olahan ayam, anda juga bisa memilih ikan sebagai pilihan. Ada banyak ikan yang bisa diolah menjadi sajian rice bowl yang nikmat. Seperti rice Bowl Salmon Teriyaki, dimana menu satu ini termasuk yang menjadi idola.

Sebenarnya selain di bumbu teriyaki, anda juga bisa memilih bumbu lada hitam. Jika menggunakan salmon, maka akan memberikan kesan exclusive. Cara membuatnya juga tidaklah sulit, kemudian disajikan dengan sayuran segar, nasi serta telur. Ikan lainnya yang bisa dipilih selain salmon  seperti ikan gurame atau ikan dori, sebaiknya yang memiliki daging tebal.

6. Rice Bowl dengan Banyak Pilihan Sambal

Indonesia termasuk negara yang memiliki banyak jenis sambal nikmat. Jika anda memiliki tema olahan Indonesia, sambal bisa dijadikan sebagai ciri khas. Salah satu sambal yang banyak dipilih yakni sambal matah. Sambal matah bisa disandingkan dengan berbagai lauk, seperti ayam, daging sapi sampai dengan olahan ikan.

Dalam bisnis rice bowl rumahan anda memiliki banyak kesempatan untuk berinovasi. Untuk sambalnya, anda bisa memberikan pilihan level untuk menarik konsumen. Memang membutuhkan effort lebih untuk menyediakan sambal dari yang tidak terlalu pedas sampai yang paling pedas. Tetapi umumnya lebih dipilih, karena konsumen bisa memilih sesuai selera.

7. Rice Bowl Sesuai Selera Pembeli

Dan untuk anda yang ingin lebih fleksibel, anda bisa mengusung tema sesuai selera pembeli. Ide menu ini akan memberikan kebebasan pelanggan untuk mengkombinasikan menu sesuai keinginan. Mulai dari memilih jenis nasi yang diinginkan, lauk sampai dengan topping tambahan. Untuk nasi, anda bisa menawarkan nasi putih, nasi kari, nasi uduk hingga nasi goreng.

Kemudian lauknya bisa berupa ayam, olahan seafood, sapi sampai dengan tambahan seperti tahu, tempe, telur hingga olahan lainnya. Untuk saus juga bisa diberikan keleluasaan untuk memilih mulai dari saus teriyaki, lada hitam, saus padang, saus mentega, salted egg dan lainnya. Ide ini akan sangat membantu bisnis rice bowl rumahan anda untuk dikenal pelanggan.

Cara Untuk Bertahan di Industri Kuliner

Saat ini bisnis rice bowl tidaklah sedikit, bahkan sudah banyak brand yang memiliki nama besar. Maka dari itu, anda harus memiliki cara untuk bisa bertahan di tengah persaingan yang semakin sengit. Langkahnya bisa dengan mempertahankan kualitas rasa. Sehingga konsumen akan tetap repeat order dan tidak kecewa nantinya.

Selain itu bisa juga dengan memiliki laporan keuangan yang baik. Laporan keuangan sangat diperlukan dalam membangun bisnis apapun. Saat ini sudah banyak yang bisa memudahkan membuat laporan dan pengaturan keuangan. Aplikasi laporan keuangan akan mampu membantu anda membuat laporan yang terperinci secara mudah, termasuk dalam bisnis rice bowl rumahan anda.

Mekari Jurnal menawarkan aplikasi akuntansi UMKM dan laporan keuangan yang bisa membuat laporan keuangan dengan cepat, instan dan mudah. Dengan begitu anda tidak perlu tenaga kerja khusus untuk mengatur keuangan bisnis rumahan ini karena terdapat fitur seperti aplikasi pengatur keuangan.

Bisnis rice bowl rumahan memang memiliki peluang yang besar. bisnis kuliner juga terus berkembang dengan baik, sehingga tidak ada salahnya untuk anda bergabung.

Dapatkan berbagai keuntungan hingga jutaan rupiah dengan bergabung ke program referral Mekari Jurnal. Gabung sekarang!

Kategori : Business Management
Kelola Keuangan Lebih Optimal, Dapatkan Penawaran Terbatas Ini
Jurnal software akuntansi terpercaya

 

Dapatkan free trial sekarang!

 

Ikuti akun media sosial resmi dari Mekari Jurnal
Kelola Keuangan Lebih Optimal, Dapatkan Penawaran Terbatas Ini
Jurnal software akuntansi terpercaya

 

Dapatkan free trial sekarang!

 

Ikuti akun media sosial resmi dari Mekari Jurnal