Mengenal Kledo: Pengertian, Fungsi, dan Manfaatnya Software akuntansi saat ini menjadi primadona para pemilik bisnis karena menjadi solusi terbaik dan berjangka panjang dalam pengelolaan keuangan yang efektif. Ada banyak software akuntansi yang bisa Anda temukan di pasar Indonesia, namun tentu kecocokannya harus disesuaikan dengan kebutuhan bisnis. Salah satu pilihannya adalah Kledo, apakah software akuntansi Kledo sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda? Simak penjelasan lengkapnya dalam artikel dari Mekari Jurnal ini, apakah Kledo dapat menjawab tantangan Anda dan alternatif pilihannya. Apa itu kledo? Kledo merupakan software akuntansi lokal yang sudah mengadopsi cloud untuk kemudahan akses dan pengelolaan bisnis. Melalui fitur-fiturnya, Kledo dapat dengan membantu urusan operasional bisnis kecil dan menengah dengan efisien. Selain itu, bisnis dapat merasakan berbagai manfaat, seperti efisiensi waktu, data yang akurat, fleksibilitas tinggi, dan keputusan yang tepat. Paket berlangganan Kledo saat ini tersedia dalam empat piliham, yaitu Paket Gratis Selamanya, Paket Pro, Paket Elite, dan Paket Champion. Dari ke-empat paket ini, pengguna dapat memanfaatkan fitur utamanya seperti manajemen transaksi, manajemen persediaan, manajemen laporan keuangan, dan lain sebagainya. Untuk mengetahui lebih jauh mengenai fitur-fiturnya, simak ulasan berikut ini! Fitur-fitur Utama Kledo Terdapat beberapa fitur untuk memenuhi kebutuhan dasar dari pemilik bisnis dalam mengelola keuangan yang lebih efisien. Berikut adalah fitur-fiturnya: 1. Manajemen Pembelian Anda dapat menggunakan pembuatan purchase order dan mengkonversinya menjadi faktur pembelian secara otomatis. Terintegrasi dengan perhitungan pajak, fitur ini membantu pengelolaan purchasing yang lebih optimal. Baca Juga: Rekomendasi Software Purchasing Terbaik Cocok Untuk Pasar Indonesia 2. Pencatatan Transaksi Pengguna dapat mencatat pemasukan dan pengeluaran dengan lebih cepat dan mudah daripada melakukannya secara manual. Catatan yang masuk akan ter-input secara real-time, sehingga memberikan gambaran kinerja yang akurat. Baca Juga: Laporan Keuangan Pemasukan dan Pengeluaran Excel, Download Sekarang! 3. Manajemen Persediaan Kledo memfasilitasi pemantauan stok barang, menerima notifikasi saat persediaan mulai menipis, serta membantu menghindari status kekurangan atau kelebihan stok dalam ruang penyimpanan. 4. Integrasi dengan Bank Sistem terintegrasi turut membantu pengelolaan operasional bisnis yang lebih efektif dalam fitur Kledo. Salah satunya adalah integrasi data dalam rekening bank dengan sistem dalam database (rekonsiliasi transaksi), agar dapat mencocokkan data secara otomatis dengan cepat dan akurat. Perbandingan dengan Produk atau Layanan Sejenis Pasar software akuntansi saat ini berkembang semakin besar dan dinamis dengan berbagai produk digital yang beragam. Oleh karena itu, ketahui apa saja kelebihan serta kekurangan dari Kledo sebagai solusi pengelolaan keuangan bisnis Anda. Untungnya, artikel ini dapat memberikan tabel perbandingan kelebihan dan kekurangannya berdasarkan riset dari ulasan pengguna yang ada di internet. Kelebihan Kekurangan Memiliki tampilan antarmuka yang sederhana dan intuitif Fiturnya kurang lengkap bagi industri besar dan kompleks Memenuhi fitur-fitur dasar untuk kebutuhan bisnis kecil Kurang mencakup fitur-fitur lanjutan bagi yang membutuhkan Pengguna dapat mengakses panduan dan dokumentasi dengan mudah melalui websitenya Memiliki kinerja yang responsif namun kurang maksimal pada bisnis dengan volume transaksi tinggi Scalable bagi bisnis kecil yang ingin meningkatkan pertumbuhannya Tidak mencakup fitur operasional yang komprehensif Berdasarkan poin-poin tersebut dapat menggambarkan seberapa cocok penggunaan Kledo terhadap bisnis yang Anda miliki. Dapat dikatakan, memilih software akuntansi akan sangat bergantung dengan skala dan kompleksitas bisnis yang dijalankan. Bagi Anda yang ingin mencari solusi akan fitur yang lebih komprehensif untuk bisnis yang sudah kompleks dan berinvestasi untuk jangka panjang, maka alternatifnya adalah software akuntansi Mekari Jurnal. Mekari Jurnal sebagai Solusi Bisnis Untuk Jangka Panjang Sama seperti Kledo, Mekari Jurnal merupakan software akuntansi terbaik lokal yang sudah berbasis cloud untuk akses yang lebih mudah dan terjangkau. Tampilan antarmuka yang disajikan sangat responsif, user-friendly, dan minimalis dan menawarkan lebih banyak fitur lanjutan yang cocok untuk bisnis yang membutuhkannya. Beberapa di antaranya seperti fitur perpajakan di mana terintegrasi dengan Mekari Klikpajak yang merupakan mitra resmi DJP. Selain Mekari Klikpajak, integrasi kuat dengan ekosistem Mekari dan aplikasi bisnis lainnya turut serta memaksimalkan efisiensi pengelolaan operasional bisnis. Bagi Anda yang membutuhkan pengelolaan purchasing, produksi, inventaris, gudang, dan vendor, maka fitur supply chain management yang komprehensif dalam Mekari Jurnal adalah pilihan Anda. Baca Juga: Mengatasi Masalah Akuntansi Terkini: Permasalahan, Solusi, dan Peran Mekari Jurnal Kesimpulan Secara keseluruhan, Kledo dapat menjadi pilihan bagi bisnis kecil dan menengah yang membutuhkan dukungan terhadap kebutuhan dasar yang efisien. Namun, untuk investasi terbaik dalam jangka panjang, maka software akuntansi Mekari Jurnal dapat memenuhi kebutuhan akan pengelolaan operasional bisnis yang menyeluruh. Dengan dukungan fitur otomatis dan analisis mendalamnya, bisnis dapat memaksimalkan efisiensi dan mengurangi beban biaya dalam operasionalnya sehari-hari. Bagi Anda yang masih ragu dalam memilih software akuntansi, maka tidak ada salahnya untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan tim ahli kami dan mengetahui seberapa besar manfaat dalam mengadopsi Mekari Jurnal. Untuk ulasan selengkapnya mengenai fitur-fitur unggulannya, baca lebih lanjut dalam artikel Komparasi Fitur Mekari Jurnal Vs Software Akuntansi Lainnya. Coba sekarang dan dapatkan free trial selama 7 hari secara langsung! Konsultasi Gratis Fitur-fitur Unggulan Mekari Jurnal Sekarang! Referensi: Sribd, “Makalah Aplikasi Kledo”.