Mekari Jurnal
Daftar Isi
4 min read

Pengertian Tax Amnesty dan Keuntungannya bagi Pengusaha

Tayang 18 Apr 2021
Diperbarui 16 Oktober 2023

Tax amnesty atau pengampunan pajak adalah kesempatan yang diberikan pemerintah dengan waktu terbatas untuk kelompok wajib pajak yang ingin melunasi pajak yang berkaitan dengan periode pelunasan sebelumnya (termasuk bunga dan denda) tanpa takut akan tuntutan pidana.

Program amnesty ini biasanya bermula ketika beberapa otoritas memulai penyelidikan atas pajak yang jatuh tempo di masa lalu. Tax amnesty ini memberikan manfaat bagi kedua belah pihak yaitu wajib pajak dan pemerintah.

Dalam Program ini, wajib pajak akan mendapatkan penghapusan pajak yang seharusnya terutang dan negara akan mendapatkan keuntungan dari penerimaan pembayaran, baik dari luar negeri maupun dalam negeri. Dengan begitu, wajib pajak akan membayar pajak secara rutin di periode selanjutnya.

Pada artikel ini, kita akan membahas keuntungan tax amnesty bagi pengusaha yang merupakan salah satu wajib pajak. Berikut adalah beberapa keuntungan yang bisa didapatkan pengusaha dalam program tax amnesty.

Mendorong Bisnis Secara Sehat

Sebelum mendirikan perusahaan di Indonesia, Anda harus memastikan bahwa Anda akan mengikuti peraturannya dengan tegas.

Penghindaran pajak memiliki konsekuensi yang cukup berat, termasuk tingginya denda dan hukuman.

Program tax amnesty ini diadakan untuk mendorong pengusaha membayar pajak yang ditanggungkan guna melakukan bisnis secara adil dan sehat di Indonesia.

Jika sebuah bisnis melakukan penghindaran terhadap pajak, biasanya bisnis tersebut akan dapat menjual barangnya dengan harga yang sangat rendah, sehingga mengacaukan pasar terhadap produk serupa.

Dengan pembayaran pajak, secara tidak langsung akan menempatkan setiap bisnis pada posisi dan pengeluaran yang sama.

Baca Juga : Hindari Rasa Kecewa Pelanggan dengan Cara Berikut Ini!

Mempermudah Perizinan dan Legalitas

Di dalam dunia perpajakan di Indonesia, terdapat sistem informasi pertukaran secara otomatis.

Data Anda dapat dilihat oleh seluruh departemen pemerintah.

Anda akan selalu diminta untuk memberikan nomor wajib pajak setiap melakukan prosedur administrasi atau birokrasi yang berkaitan dengan pemerintah.

Jika Anda memiliki kredit macet atau melanggar peraturan perpajakan.

Ini akan berdampak pada bisnis dalam perspektif yang lebih luas misalnya sulit memperpanjang izin bisnis.

Sulit untuk memperbarui informasi atau data perusahaan, sulit memperpanjang visa, dan masalah birokrasi lainnya.

Adanya tax amnesty, ini akan membuat bisnis Anda terhindar dari catatan buruk tentang pelanggaran terhadap pajak.

Baca Juga : Tips Efektif Mengelola Pengeluaran dan Biaya Pajak

Kemudahan Memperluas Bisnis

Jika ingin memperluas bisnis, Anda akan membutuhkan dan membeli banyak properti untuk mengembangkan bisnis tersebut.

Jika Anda tidak memiliki catatan pajak yang bersih dan sehat maka keinginan Anda untuk membeli properti untuk mengembangkan bisnis bisa dikatakan hampir tidak mungkin.

Karena transaksi pembelian properti akan terkait dengan pajak.

Oleh karena itu, gunakan kesempatan dalam program tax amnesty untuk membayar dan melaporkan pajak Anda.

Hal itu merupakan salah satu strategi bagus untuk bisnis jangka panjang.

Baca Juga : 3 Hal Penting Dalam Memulai Bisnis Bagi Pengusaha Pemula

Terhindar dari Denda & Pengeluaran Tambahan

Jika Anda memiliki kelalaian dalam pembayaran pajak, maka sudah pasti Anda akan terbebani dengan bunga atau denda yang semakin menumpuk.

Dengan adanya tax amnesty , Anda tidak perlu membayar bunga atau mendapatkan beban bunga dari pajak yang gagal Anda bayar.

Secara tidak langsung ini akan menghemat pengeluaran bisnis Anda.

Terhindar dari Masalah Hukum

Dengan adanya tax amnesty, Anda atau perusahaan tidak perlu menghadapi masalah hukum atau perselisihan apapun akibat kelalaian membayar pajak.

Anda hanya perlu menghitung kembali masalah selisih pelaporan pajak yang harus Anda bayar, kemudian membayar ketika tawaran program tax amnesty dari pemerintah masih berjalan.

Pajak adalah sebuah masalah serius yang bisa sangat mengganggu sekaligus membantu kelancaran bisnis Anda.

Untuk menghindari adanya kesalahan atau kelalaian pencatatan pajak ketika program tax amnesty berakhir, maka ada baiknya bisnis Anda mulai melakukan pencatatan laporan keuangan dengan baik.

Tahukah Anda kalau aplikasi akuntansi online Mekari Jurnal bisa memudahkan Anda mengelola keuangan perusahaan secara lebih praktis dan akurat. Buktikan dengan coba gratis aplikasi Jurnal dengan klik pada tombol atau banner di bawah ini.

Saya Mau Coba Gratis Jurnal Sekarang!

atau

Saya Mau Bertanya Ke Sales Jurnal Sekarang!

Software akuntansi Jurnal membantu semua pencatatan keuangan bisnis akuntansi perpajakan untuk dikelola menjadi sebuah laporan keuangan yang terperinci.

Selain itu juga terdapat software invoice dan faktur dari Jurnal yang memproses transaksi oleh pelanggan dan mencetak invoice secara otomatis sehingga segala bukti transaksi tercatat dengan baik.

Dengan laporan keuangan dan data transaksi yang tercatat baik, Anda dapat mengetahui berapa pajak yang harus Anda bayar dengan tepatmelalui download aplikasi pajak, sehingga perusahaan dapat melakukan pelaporan pajak tiap tahunnya.

Kategori : Other
Kelola Keuangan Lebih Optimal, Dapatkan Penawaran Terbatas Ini
Jurnal software akuntansi terpercaya

 

Dapatkan free trial sekarang!

 

Ikuti akun media sosial resmi dari Mekari Jurnal
Kelola Keuangan Lebih Optimal, Dapatkan Penawaran Terbatas Ini
Jurnal software akuntansi terpercaya

 

Dapatkan free trial sekarang!

 

Ikuti akun media sosial resmi dari Mekari Jurnal