Mekari Jurnal
Daftar Isi
2 min read

Geliat Bisnis Gadget Baru yang Menggiurkan

Tayang 18 Jul 2016
Geliat Bisnis Gadget Baru yang Menggiurkan

Memasuki perkembangan zaman yang semakin maju dengan berbagai teknologi baru yang dikeluarkan setiap tahunnya. Berbagai macam peluang bisnis pun mulai bermunculan dengan menawarkan beragam keuntungan bagi para pengguna teknologi tersebut. Salah satunya adalah bisnis elektronik yang menawarkan aneka produk gadget terbaru untuk memenuhi kebutuhan pasar yang semakin hari mengalami peningkatan cukup signifikan.

Melihat perkembangan industri gadget yang belakangan ini mengalami peningkatan, tentunya tidak terlepas dari minat masyarakat yang begitu tinggi terhadap perkembangan dunia Gadget. Aneka macam produk gadget seperti handphone, komputer, tablet, serta peralatan elektronik lainnya kini mulai membanjiri pasaran dan diperkirakan nilai pasar industri ini telah mencapai angka ratusan bahkan triliunan rupiah.

Bukan tidak mungkin bisnis segmen pasar ini akan mengalami peningkatan setiap tahunnya, karena perubahan gaya hidup masyarat moderen ini yang sangat konsumtif dan ditunjang dengan perkembangan zaman sudah pasti akan membuat bisnis ini selalu menjadi primadona di negeri sendiri.

Untuk memulai bisnis jual beli gadget ini, pada dasarnya kita tidak harus memiliki tempat usaha yang berukuran luas. Yang paling penting adalah adalah kelengkapan produk yang ditawarkan dan lokasi usaha yang strategis, misalnya saja di pusat perbelanjaan, di sentra jual-beli barang elektronik, serta di pusat keramaian seperti di sekitar komplek perkantoran, kampus, dan lain sebagainya. Apabila anda belum mempunyai modal yang cukup untuk menyewa tempat berjualan, anda bisa menggunakan media sosial khusus untuk berjualan barang.

Untuk menjalani bisnis gadget ini pastinya membutuhkan modal usaha yang tidak sedikit, karena pasar konsumen yang ditargetkan adalah kalangan menengah atas. Karena sebagian besar produk gadget memiliki harga beli yang cukup tinggi, dan selalu mengikuti pergantian tren. Jadi, sebagai pelaku usaha, anda harus jeli melihat perkembangan tren teknologi terbaru dan pintar dalam mengatur perputaran modal.

Faktor terpenting dalam menjalankan bisnis jual beli gadget ini adalah kejelian Anda dalam memenuhi permintaan pasar. Karenanya, Anda harus benar-benar jeli mengikuti perkembangan produk terbaru yang sedang diburu konsumen, dan menawarkan harga bersaing untuk menarik minat pelanggan. Untuk mempermudah bisnis ini, sebaiknya pertimbangkan menggunakan aplikasi akuntansi android dari Jurnal.

Kategori : Uncategorized @id
Kelola Pembukuan Online, Dapatkan Penawaran Terbatas IniPromo Mekari Jurnal September 2023Klaim Promo
Ikuti akun media sosial resmi dari Mekari Jurnal
Kelola Pembukuan Online, Dapatkan Penawaran Terbatas IniPromo Mekari Jurnal September 2023Klaim Promo
Ikuti akun media sosial resmi dari Mekari Jurnal