Daftar Isi
6 min read

Tugas Personalia: Fungsi, Tantangan, Solusi, & Software Manajemen

Tayang 09 Mar 2025
Diperbarui 25 Apr 2025

Tugas personalia di dalam badan perusahaan berfokus memastikan kegiatan sumber daya manusia berjalan baik dan lancar sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Namun, pada kenyataannya, bagian personalia sering mendapatkan permasalahan yang merugikan perusahaan.

Simak informasi selanjutnya mengenai tugas personalia di blog Mekari Jurnal berikut ini!

Key Highlights
  • Tugas personalia adalah berorientasi pada penciptaan lingkungan kerja yang positif, memastikan kegiatan perusahaan sesuai dengan ketentuan ketenagakerjaan, dan memberikan evaluasi performa karyawan untuk mencapai tujuan bersama.
  • Solusi bagi personalia ketika menghadapi tantangan yaitu berusaha membangun employer branding yang kuat, menciptakan budaya kerja yang suportif dan positif, serta memastikan hukum ketenagakerjaan berlaku dengan adil.
  • Mekari Talenta adalah software berbasis cloud yang dirancang khusus untuk mempermudah tugas manajemen karyawan, mulai dari proses rekrutmen hingga offboarding.

Apa Tugas Personalia di Perusahaan?

Tugas personalia di perusahaan adalah mencakup seluruh aktivitas yang berkaitan dengan pengelolaan sumber daya manusia, mulai dari perekrutan hingga pengembangan karyawan.

Salah satu tugas utamanya adalah merekrut dan menyeleksi calon karyawan yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan.

Setelah proses seleksi selesai, personalia juga bertanggung jawab dalam mengelola administrasi karyawan, termasuk pencatatan data pribadi, kontrak kerja, absensi, serta dokumen-dokumen ketenagakerjaan lainnya.

Selain itu, personalia mengatur proses penggajian, tunjangan, dan bonus, serta memastikan perhitungan pajak dan potongan lainnya dilakukan secara akurat dan sesuai ketentuan yang berlaku.

Tidak hanya itu, personalia juga memainkan peran penting dalam menjaga hubungan kerja yang harmonis di dalam perusahaan, menangani konflik, menyusun perjanjian kerja, dan mengelola proses pemutusan hubungan kerja apabila diperlukan.

Dalam hal pengembangan karyawan, personalia merancang dan menjalankan program pelatihan, mengatur evaluasi kinerja, serta mendukung proses promosi, mutasi, atau rotasi jabatan.

Di sisi lain, personalia juga harus memastikan perusahaan mematuhi peraturan ketenagakerjaan yang berlaku, seperti pendaftaran dan pelaporan BPJS serta pelaksanaan kewajiban pajak penghasilan (PPh 21).

Keseluruhan tugas ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan kerja yang produktif, tertib, dan sesuai dengan hukum, sekaligus mendukung pencapaian tujuan strategis perusahaan.

Pastikan Anda Sudah Pakai Aplikasi Mekari Jurnal! Software Akuntansi Terpercaya!

Saya Mau Coba Gratis Mekari Jurnal Sekarang!

atau

Saya Mau Bertanya Ke Sales Sekarang!

perbedaan HRD dengan staff personalia adalah

Fungsi Tugas Personalia di Badan Perusahaan

Fungsi personalia dalam badan perusahaan adalah sebagai pilar utama dalam mengelola sumber daya manusia (SDM) secara profesional dan terstruktur demi mendukung kelancaran operasional bisnis.

  1. Menentukan kebutuhan tenaga kerja baik dari segi jumlah maupun kualitas, sesuai dengan visi dan misi perusahaan.
  2. Melakukan proses rekrutmen, seleksi, dan penempatan tenaga kerja agar perusahaan memiliki tim kerja yang kompeten.
  3. Mengembangkan kegiatan pelatihan dan pembinaan untuk meningkatkan kemampuan dan produktivitas karyawan.
  4. Menciptakan suasana kerja yang kondusif, menangani konflik, serta menjembatani kepentingan manajemen dan karyawan.
  5. Pengelolaan data karyawan, penghitungan gaji, tunjangan, dan manfaat lain secara adil dan sesuai aturan.
  6. Memastikan setiap kebijakan dan prosedur ketenagakerjaan dijalankan dengan benar, serta mengevaluasi kinerja karyawan untuk mendukung perbaikan berkelanjutan.

Perbedaan Tugas Personalia dan HRD

Meskipun seringkali dianggap sama, HRD dan personalia memiliki fokus dan tanggung jawab yang berbeda dalam perusahaan. Berikut adalah perbedaan utamanya:

Personalia

Tugas personalia berorientasi pada administrasi dan operasional yang berkaitan langsung dengan karyawan. Tugasnya cenderung bersifat transaksional dan memastikan semua proses administratif berjalan lancar.

Tugas Pokok:

  • Melakukan Proses Rekrutmen dan Seleksi Talenta Baru.
  • Mengelola Administrasi Karyawan.
  • Memastikan Hukum Ketenagakerjaan Sesuai dengan Peraturan.
  • Menangani Hubungan Industrial.
  • Memastikan Kesehatan dan Keselamatan Kerja Karyawan.
  • Pengelolaan Data Karyawan secara Akurat.
  • Pembuatan Surat dan Dokumen Karyawan.

HRD

Dibandingkan dengan tugas personalia, HRD lebih berorientasi pada strategi pengembangan sumber daya manusia untuk mencapai tujuan jangka panjang perusahaan. Tugasnya lebih bersifat strategis dan berfokus pada peningkatan potensi karyawan dan organisasi.

Tugas Pokok:

  • Perencanaan SDM
  • Pengembangan Karyawan
  • Memastikan Manajemen Kinerja Karyawan.
  • Merancang Kompensasi dan Benefit Karyawan.
  • Mengembangkan dan Memelihara Budaya Perusahaan.
  • Merancang Program untuk Meningkatkan Keterlibatan Karyawan.
  • Membantu Karyawan Beradaptasi.
  • Memastikan Kebijakan Perusahaan Sesuai Dijalankan.

Contoh kegiatan yang dilakukan personalia

Tantangan dalam Manajemen Personalia & Solusinya

Dalam menjalani program perekrutan dan penanganan sumber daya manusia di dalam perusahaan, tentunya ada kendala yang menghambat manajemen personalia. Berikut adalah tantangan tugas manajemen personalia di perusahaan.

  • Persaingan Talenta yang Ketat: Perusahaan seringkali kesulitan menarik dan mempertahankan kandidat terbaik di pasar kerja yang kompetitif.
  • Perubahan Demografi dan Ekspektasi Karyawan: Perbedaan generasi dan perubahan nilai-nilai karyawan menuntut pendekatan manajemen yang lebih fleksibel dan inklusif.
  • Kesenjangan Keterampilan dan Kompetensi: Perkembangan teknologi dan kebutuhan bisnis yang cepat dapat menyebabkan kesenjangan antara keterampilan yang dimiliki karyawan dan yang dibutuhkan perusahaan.
  • Mempertahankan Keterlibatan dan Motivasi Karyawan: Menjaga karyawan tetap termotivasi, terlibat, dan produktif merupakan tantangan berkelanjutan.
  • Manajemen Kinerja yang Efektif: Mengevaluasi kinerja secara adil, memberikan umpan balik yang konstruktif, dan menghubungkannya dengan pengembangan karyawan bisa menjadi sulit.
  • Kepatuhan terhadap Hukum dan Peraturan Ketenagakerjaan: Peraturan yang kompleks dan terus berubah menuntut pemahaman dan implementasi yang cermat.

Solusi Menangani Tantangan Tugas Manajemen Personalia

Tantangan yang disebutkan di atas tentunya akan memiliki dampak yang besar terhadap kualitas kinerja karyawan. Dampak yang tidak diinginkan dari tantangan tersebut adalah menurunnya kualitas performa karyawan yang berujung pada penurunan stabilitas perusahaan. Berikut adalah solusi yang bisa diterapkan untuk menangani permasalahan manajemen tugas personalia:

  1. Membangun employer branding yang kuat. Cara ini bisa dilakukan melalui media sosial perusahaan, dengan menyampaikan informasi mengenai testimoni karyawan atau acara pengembangan karyawan.
  2. Mengimplementasikan kebijakan yang praktis, inklusif, dan responsif. Dalam membangun kebijakan, pastikan kebijakan menguntungkan perusahaan dan karyawan, hal ini berguna untuk menciptakan ruang kerja yang seimbang dan karyawan tidak merasa dirugikan.
  3. Menciptakan budaya perusahaan yang positif. Langkah ini bisa berfokus membangun acara penghargaan atau pengembangan skill bagi karyawan. Mendukung budaya yang positif di perusahaan berarti berusaha menjaga lingkungan sosial tetap ramah dan bersahaja bagi karyawan.

Baca Juga : Manajemen SDM: Kenali Fungsi dan Tujuannya

Software untuk Membantu Tugas Manajemen Personalia

Software untuk Manajemen Personalia, atau sering disebut juga dengan Human Resources Information System (HRIS) atau Human Resources Management System (HRMS), memiliki berbagai fungsi penting yang membantu perusahaan mengelola sumber daya manusia secara lebih efisien dan efektif. Berikut adalah beberapa fungsi utamanya:

  1. Menyimpan dan mengelola seluruh informasi karyawan yang terpusat dan terorganisir.
  2. Memudahkan akses dan pembaruan data karyawan.
  3. Meningkatkan efisiensi dan efektivitas proses perekrutan.
  4. Membantu mengidentifikasi potensi karyawan dan kebutuhan pengembangan setiap karyawan.
  5. Melacak kemajuan pelatihan dan sertifikasi karyawan.
  6. Mengelola pendaftaran dan administrasi berbagai benefit karyawan.
  7. Mencatat dan mengelola kehadiran, cuti, dan izin karyawan.
  8. Mengotomatisasi proses perhitungan gaji, pajak, dan potongan lainnya.

Baca juga: Ketahui Komponen Gaji Karyawan dan Cara Menghitungnya

Mekari Talenta untuk Mengelola Manajemen Personalia

Mekari Talenta adalah sebuah software Human Resources Information System (HRIS) berbasis cloud yang dirancang untuk membantu perusahaan di Indonesia mengelola manajemen personalia secara komprehensif dan efisien.

Sebagai bagian dari ekosistem Mekari, Talenta menawarkan berbagai fitur untuk mengotomatisasi tugas-tugas HR yang manual dan meningkatkan produktivitas.

Contohnya adalah manajemen data karyawan yang terpusat, otomatisasi proses rekrutmen, pengelolaan absen dan kehadiran, dan pemrosesan gaji karyawan yang akurat.

Pastikan Anda Sudah Pakai Jurnal Software Akuntansi Online Terpercaya

Saya Mau Coba Gratis Mekari Jurnal Sekarang!

atau

Saya Mau Bertanya Ke Sales Mekari Jurnal Sekarang!

Kategori : Business Management

Ikuti akun media sosial resmi dari Mekari Jurnal

WhatsApp Hubungi Kami