Saat membicarakan transformasi digital, tentunya banyak sekali pertanyaan yang muncul di benak para UMKM, mulai dari bagaimana kondisi era digitalisasi di dunia bisnis, bagaimana dampak bagi UMKM, bagaimana memulai perjalanan transformasi, hingga kunci utama bagi UMKM untuk membangun dan mempertahankan pertumbuhan di era digital. Sebenarnya, bagaimana peran transformasi digital bagi UMKM? Lalu, dari manakah kita harus memulainya?.
Potensi UMKM di Indonesia
Saat ini, sudah banyak toko yang memanfaatkan keberadaan digital untuk memasarkan produknya secara online, salah satunya adalah kopi online yang 10 tahun lalu hampir bisa dipastikan tidak akan mampu melawan gerai-gerai besar. Namun, semua anggapan tersebut mampu terpatahkan dengan peran digital dan teknologi.
Sayangnya, di Indonesia sendiri mayoritas pelaku UMKM berasal dari kalangan trader, reseller, dan retailer. Tidak ada yang salah dengan hal tersebut karena di Indonesia sendiri, ekosistem dan infrastrukturnya juga menantang. Di era saat ini, UMKM memiliki potensi yang sangat besar untuk dapat mengembangkan usahanya yang tentu saja memanfaatkan peran teknologi.
Peran XL dalam Mendukung Digital Transformasi di Dunia UKM?
Sebagai salah satu perusahaan yang bergerak di bidang teknologi dan informasi di Indonesia, XL memiliki misi “We Help You Grow” dengan fokus untuk memenuhi kebutuhan semua pelanggan. Lalu, bagaimana XL membantu UKM berkembang?
Baca juga bagaimana accounting software membantu usaha lebih mudah.
a. Promosi
Para pelaku UKM tentunya membutuhkan dukungan dalam mempromosikan bisnis dan produk mereka. Dalam rangka mewujudkan hal ini, XL meluncurkan #ASLIJAGO, yaitu sebuah program kompetisi yang ditujukan untuk semua UKM di berbagai industri kreatif di seluruh Indonesia. Dari kompetisi ini, XL akan mencari satu pelaku UKM yang paling kreatif. Program ini terbilang sangat menarik dan ternyata mendapatkan banyak antusias, di mana lebih dari 100 partisipan yang turut serta.
Salah satu UKM yang berhasil mencuri perhatian adalah Gulaliku, yaitu sebuah brand yang membuat beragam produk fungsional dan collectable dari bahan dasar kayu. Kayu dipercaya mampu membangun kedekatan emosional antara manusia dengan sebuah produk sekaligus memiliki tekstur yang authentic. Menjunjung visi 4P (Planet, People, Profit, dan Planet), Gulali menggunakan kayu sebagai salah satu kekayaan alam di Indonesia, lalu menyulapnya menjadi suatu produk yang fungsional. Menjalankan kampanye One2TreeGrow, Gulaliku mendonasikan dua pohon untuk ditanam kembali untuk setiap satu produk yang terjual demi menciptakan keseimbangan alam di Indonesia.
b. Teknologi Terbaru
Poin selanjutnya adalah menekan budget sebagai salah satu perhatian utama bagi UKM. XL tidak hanya menyediakan konektivitas, tapi juga alat yang mampu meningkatkan produktivitas dan mengurangi biaya operasional. Hadir dengan XLBiz, XL Axiata menawarkan paket Biz Plan, termasuk Office 365 yang sangat membantu para pelaku UKM dalam menjalankan bisnisnya.
Pentingnya Peran Digital bagi UKM
Saat ini, semua hal memang sudah serba digital, termasuk keseharian. Jika dulu, membuat satu perusahaan kecil menjadi besar membutuhkan berpuluh-puluh tahun, kini dengan adanya digital sering kali membuat yang kecil berubah menjadi besar dalam waktu singkat. Jika melihat di zaman digital era, semua hal memang serba cepat. Anda harus selalu berpikir luas, apa value creation yang dimiliki, apa yang bisa Anda lakukan untuk menarik minat pasar. Jadi, pasar yang dipikirkan tidak hanya sebatas di kota saja, tapi perlu juga memikirkan hingga kancah internasional. Tentunya, market digital yang sangat luas meningkatkan potensi market juga.
Membicarakan digital tidak hanya membicarakan soal iklan saja, melainkan juga perspektif dari bagaimana Anda membangun bisnis. Be the game changer, di mana Anda harus mulai dari diri sendiri. Mulailah berpikir bagaimana Anda membuat produk mampu terjual hingga ke luar negeri. Hal ini tentu saja tidak hanya memberi profit, tapi juga memberi kebanggaan tersendiri.
Zaman yang sudah berubah tentunya menuntut kita untuk berpikir modern. Keberadaan digital saat ini akan memudahkan Anda untuk menjual produk hingga ke luar kota. Selain itu, dari segi iklan atau promosi, di mana Anda bisa menargetkan iklan sesuai dengan target pasar. Digital membuka peluang besar bahwa apa pun dapat terjadi, di mana UKM underdog bisa menjadi rising star.
Kriteria Sukses Memulai Digital Transformasi
Membicarakan kriteria sukses memulai digital tranformasi sebenarnya tidak ada ilmu yang pasti sebab tantangan terbesar UKM di Indonesia adalah logistik. Sebenarnya, semua proses yang sudah dilakukan UMKM sudah sangat efisien. Hal tersebut terjadi dengan adanya peran digitalisasi dan teknologi sehingga segala proses yang terjadi sangat efisien dan optimal.
Salah satu alasan digital transformasi tidak secepat yang kita harapkan adalah awareness atau knowledge. Pentingnya peran awareness sekaligus penawaran benefit yang jelas tentunya akan membantu para pelaku UKM yang masih skeptis dalam digital transformasi atau mengandalkan cara-cara lama. Pelaku UKM yang belum menyentuh teknologi perlu dibimbing karena teknologi yang berkembang dengan pesat sering kali menyulitkan mereka untuk mengerti dengan cepat.
Jika kita melihat teknologi sebagai stand alone produk memang seakan memberatkan bagi UKM, tapi sebenarnya keberadaannya seharusnya tidak membuat pelaku UKM takut, justru meningkatkan semangat untuk mengadaptasi teknologi agar lebih meningkatkan bisnisnya.
Mungkin sebagian dari Anda mulai tertarik untuk bertransformasi bisnis, tapi belum tahu bagaimana caranya dan kapan harus memulainya. Mekari hadir untuk membantu memulai transformasi bisnis Anda dan lebih berfokus pada pengembangan bisnis dari teknologi dan serius untuk mendukung Anda menjangkau pasar yang lebih luas dengan beberapa produk yang bisa dimaksimalkan, seperti Jurnal (software akuntansi), Talenta & Sleekr (software untuk payroll dan HR), serta Klikpajak (aplikasi pajak). Siap untuk bertransformasi bisnis?