Daftar Isi

Prospek Kerja Akuntansi: Peluang, Keuntungan, dan Skill Wajib Akuntansi

Tayang 01 Oct 2024
Diperbarui 3 Okt 2024

Bagi kalian yang sedang menjalani pendidikan dalam jurusan akuntansi, tentu sudah mulai mengeksplorasi mengenai apa saja prospek kerja yang berkaitan dengan akuntansi.

Pada konteks bisnis, profesi akuntansi merupakan salah satu fundamental yang peting dalam menjaga kestabilan perusahaan dari pasar yang dinamis.

Oleh karena itu, cukup beragam prospek kerja bagi jurusan akuntansi yang bisa Anda temukan dengan mudah. Namun, Anda harus jeli profesi apa yang cocok dengan kapabilitas dan karakter yang dimiliki.

Berikut adalah penjelasan mengenai apa saja yang perlu Anda pahami dalam prospek kerja akuntansi dan apa saja peluangnya.

Apa Itu Prospek Kerja Akuntansi?

Semakin kompleksnya tantangan ekonomi dan kebutuhan akan transparansi dalam laporan keuangan, permintaan untuk profesional akuntansi terus meningkat.

Kondisi yang pada akhirnya mempengaruhi prospek kerja akuntansi yang semakin besar. Prospek kerja ini merupakan sebuah peluang karir yang menjanjikan bagi lulusan jurusan akuntansi di berbagai sektor industri.

Berbagai posisi dapat menjadi peluang yang bisa diisi oleh lulusan akuntansi, seperti auditor, analis keuangan, hingga konsultan pajak.

Hal ini yang menjadikan akuntansi sebagai bidang yang sangat relevan dalam dunia bisnis saat ini.

Lebih jauh lagi, kemampuan analitis dan pemahaman mendalam tentang regulasi keuangan yang dimiliki oleh lulusan akuntansi memungkinkan mereka untuk beradaptasi dengan baik di berbagai sektor, mulai dari perusahaan publik, perbankan, hingga organisasi nirlaba.

Selain itu, dengan perkembangan teknologi, profesi akuntansi juga semakin terbuka untuk inovasi digital, seperti penggunaan perangkat lunak akuntansi dan analisis data.

Dengan demikian, lulusan akuntansi memiliki banyak jalur karir yang bisa dijelajahi, memungkinkan mereka untuk menemukan posisi yang sesuai dengan minat dan keahlian mereka dalam dunia kerja yang dinamis.

Mengapa Perlu Memahami Prospek Kerja Akuntansi?

Memahami prospek kerja di bidang akuntansi sangat penting bagi calon akuntan dan mahasiswa yang mempertimbangkan jurusan ini, karena hal ini memberikan gambaran yang lebih jelas tentang potensi karir yang dapat mereka raih di masa depan.

Pengetahuan ini tidak hanya membantu mereka membuat keputusan yang lebih informasional, tetapi juga meningkatkan kepercayaan diri dalam menghadapi tantangan dan peluang yang ada di dunia akuntansi yang dinamis.

Fokus Prospek Kerja Akuntansi di Berbagai Bidang

Seperti yang sempat disebutkan sebelumnya, prospek kerja akuntansi beragam dan cukup berkaitan dengan keputusan strategis, seperti konsultan, auditor, pegawai asuransi, bahka broker saham.

Beberapa cakupan bidang yang bisa menjadi peluang kerja terbesar lulusan akuntansi, yaitu:

1. Perbankan dan Keuangan

Di sektor perbankan dan keuangan, lulusan akuntansi memainkan peran penting dalam pengelolaan risiko keuangan dan pencatatan transaksi.

Mereka terlibat dalam proses pelaporan keuangan yang akurat, membantu bank dan lembaga keuangan dalam mematuhi regulasi serta menjaga transparansi laporan keuangan.

2. Manajemen Pajak

Lulusan akuntansi dapat berfungsi sebagai konsultan pajak atau staf pajak yang memberikan layanan perencanaan dan pelaporan pajak untuk perusahaan dan klien pribadi.

Fungsi mereka adalah membantu klien memahami peraturan perpajakan yang kompleks, serta merancang strategi pajak yang efektif untuk meminimalkan kewajiban pajak.

3. Broker Saham

Sebagai broker saham, lulusan akuntansi dapat terlibat langsung dalam perdagangan saham dan manajemen portofolio.

Pekerjaan ini membutuhkan pemahaman yang mendalam tentang pasar keuangan dan keterampilan analitis yang baik, serta kemampuan untuk berkomunikasi dengan baik dengan klien dan menjelaskan strategi investasi yang kompleks.

4. Pendidik atau Dosen

Lulusan akuntansi juga memiliki peluang untuk berkarir sebagai pendidik atau dosen di perguruan tinggi dan institusi pendidikan lainnya.

Mereka bertanggung jawab untuk mengajar dan membimbing mahasiswa dalam bidang akuntansi dan keuangan, serta melakukan penelitian untuk mengembangkan ilmu pengetahuan di bidang tersebut.

Pekerjaan ini tidak hanya memberikan kesempatan untuk berbagi pengetahuan, tetapi juga berkontribusi pada perkembangan generasi akuntan masa depan.

prospek kerja akuntansi

Keuntungan Memahami Prospek Kerja Akuntansi

Mengetahui informasi terkait prospek kerja di bidang akuntansi memberikan keuntungan signifikan bagi mahasiswa dan calon akuntan, terutama dalam merencanakan karir mereka.

Adanya pemahaman yang jelas mengenai jalur karier di masa depan, membuat mereka dapat merancang langkah-langkah strategis untuk mencapai tujuan yang diinginkan.

Langkah-langkah strategis ini membantu meningkatkan wawasan dan keterampilan, membangun relasi, dan meningkatkan daya saing ketika memasukan lapangan kerja nanti.

Berapa Rata-Rata Gaji Bulanan Pekerjaan Akuntansi?

Bagi pelajar yang sudah menuntaskan pendidikan S1 jurusan akuntansi, tentu akan mencari-cari profesi apa yang menjanjikan dan gaji yang terbaik.

Untuk profesi akuntan sendiri masih cukup digemari oleh para calon pekerja di Indonesia.

Mengutip dari Jobstreet, berikut adalah beberapa gagi bagi beberapa pekerjaan di bidang akuntansi dan keuangan bisnis:

  1. Gaji bulanan rata-rata pekerja akuntan berada di kisaran Rp4.810.000 sampai Rp7.380.000 dan belum termasuk tunjangan perusahaan lainnya.
  2. Bagi mereka yang ahli dalam bidang perpajakan, menjadi konsultan pajak juga menjadi profesi yang menjanjikan dengan rata-rata gaji bulanan di kisaran Rp4.500.000 sampai Rp6.750.000.
  3. Sedangkan auditor di Indonesia mendapatkan gaji rata-rata sebesar Rp5.000.000 sampai Rp8.500.000.

Skill Wajib Dikuasai Akuntan Agar Dapat Sukses

Agar perjalanan Anda semakin lancar setelah lulus dari jurusan Akuntansi, Anda dapat meningkatkan keterampilan dan kemampuan Anda dan memastikan kapabilitasnya melalui sertifikasi akuntansi.

Ada dua aspek yang perlu Anda pelajari lebih dalam, yaitu:

1. Skill Wajib yang Harus Dikuasai oleh Akuntan

Sebagai seorang akuntan, terdapat beberapa skill wajib yang harus dikuasai untuk menjalankan tugas dengan baik.

  1. Pemahaman yang mendalam tentang prinsip-prinsip akuntansi.
  2. Pengetahuan mengenai perpajakan mengingat sering kali terlibat dalam perencanaan dan pelaporan pajak untuk klien.
  3. Pemahaman tentang regulasi keuangan dan kepatuhan terhadap peraturan yang ditetapkan.

Ketiga aspek ini penting agar akuntan dapat memastikan bahwa semua praktik keuangan berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku, menghindari potensi masalah hukum, dan menjaga reputasi perusahaan.

2. Penguasaan Software Akuntansi

Era digitalisasi dimulai ketiga berbagai teknologi mulai berkembang dan diadopsi dalam berbagai aktivitas bisnis.

Tidak terkecuali teknologi seperti software akuntansi yang saat ini ramai digunakan oleh perusahaan dari berbagai industri demi meningkatkan produktivitas dan persaingan yang kompetitif.

Maka tidak salah jika Anda juga mulai meningkatkan keterampilan dalam menggunakan software akuntansi melalui edukasi gratis maupun kelas-kelas online yang dapat ditemukan di internet.

Penguasaan software ini juga menjadi nilai tambah di mata pemberi kerja, karena menunjukkan kesiapan dan kemampuan beradaptasi dengan teknologi terkini, yang sangat dibutuhkan dalam lingkungan bisnis yang terus berubah.

Lalu, apa saja software akuntansi yang sering digunakan oleh perusahaan saat ini?

Mekari Jurnal merupakan salah satu software akuntansi yang dapat Anda temukan di pasaran dan diadopsi oleh berbagai perusahaan dari beragam industri.

Ada banyak fitur yang bisa Anda gunakan dan pelajari, seperti fitur penganggaran, pencatatan, pembuatan invoice/faktur, analisis data keuangan, dan penyusunan laporan keuangan.

Mekari Jurnal juga telah terintegrasi dengan berbagai fitur operasional bisnis lainnya, seperti perpajakan, POS, dan supply chain management.

Dilengkapi dengan teknologi cloud, Anda tidak perlu lagi berpindah-pindah platform karena semuanya bisa Anda akses di mana saja, kapan saja, dalam satu dashboard yang sama.

Coba sekarang juga dan rasakan berbagai manfaatnya bagi pertumbuhan bisnis!

Konsultasi dengan Mekari Jurnal Sekarang!

 

 

 

Referensi:

Miles, “Accounting Career Path: Roles, Salaries, Progression

Kelola Keuangan Bisnis Lebih Akurat dengan Mekari Jurnal!

Monitor finansial bisnis dan dapatkan insight berharga lewat mekari jurnal!

Konsultasi Gratis

 

Ikuti akun media sosial resmi dari Mekari Jurnal
Kelola Keuangan Bisnis Lebih Akurat dengan Mekari Jurnal!

Monitor finansial bisnis dan dapatkan insight berharga lewat mekari jurnal!

Konsultasi Gratis

 

Ikuti akun media sosial resmi dari Mekari Jurnal
WhatsApp Hubungi Kami