Daftar pilihan aplikasi catatan keuangan pilihan untuk perusahaan Anda di Indonesia:
1. Jurnal: Aplikasi ini merupakan pilihan terbaik karena dapat memudahkan bisnis mengoptimalkan performanya. Aplikasi pencatatan keuangan Jurnal menawarkan berbagai fitur lengkap yang dapat digunakan untuk kebutuhan perusahaan dengan laporan keuangan yang otomatis terhitung secara akurat.
Prosesnya yang efektif membantu perusahaan menghemat biaya dan tenaga. Jurnal juga merupakan aplikasi berbasis cloud yang dapat diakses kapanpun dimanapun dengan perangkat Android, iOS, maupun web. Laporan output Jurnal disediakan dengan visual yang mudah dimengerti sehingga mempercepat pengambilan insight perusahaan.
2. ZipBooks: Aplikasi catatan keuangan berikutnya yang dapat menjadi pertimbangan adalah ZipBooks. Aplikasi ini menghasilkan laporan finansial yang lengkap dan terpercaya. Aplikasi ini juga dapat di unduh dalam perangkat Android dan iOS. Oleh karena itu, ZipBooks dapat menjadi pilihan untuk mengembangkan kinerja bisnis Anda melalui layanannya yang mengefektifkan proses.
3. FreshBooks: Aplikasi FreshBooks dapat mengelola pencatatan keuangan perusahaan lebih cepat. Aplikasi ini berguna untuk UMKM dalam memudahkan proses terkait laporan keuangan secara otomatis sehingga bisnis dapat fokus kepada inovasi yang dapat memaksimalkan keuntungan perusahaan.
4. Ace Money: Rekomendasi lain untuk aplikasi catatan keuangan usaha adalah Ace Money. Jika Anda mencari aplikasi yang membantu pengelolaan finansial bisnis dengan lebih sederhana, Ace Money adalah pilihan yang dapat Anda gunakan. Aplikasinya mempunyai tampilan simple sehingga non akuntan pun bisa menggunakannya. Adapun Ace Money mempunyai fitur pembuat laporan keuangan yang memudahkan pemilik bisnis mengawasi situasi finansial perusahaannya secara langsung.
5. Wave: Wave adalah rekomendasi aplikasi pencatat keuangan usaha selanjutnya yang tidak kalah menarik. Aplikasinya telah diunduh banyak pengguna karena tampilannya yang menarik dan mudah diakses. Wave juga mempunyai fitur mata uang multi sehingga dapat digunakan oleh industri bisnis di berbagai negara di dunia.
6. Intacct: Berbicara mengenai aplikasi pencatatan keuangan yang dapat digunakan berbagai negara di dunia, Intacct juga dapat dijadikan pertimbangan untuk digunakan. Intacct telah tersebar di Amerika Serikat, Kanada, Inggris, Australia, dan Afrika Selatan. Penggunaannya yang fleksibel dapat membuat laporan penagihan dan pembayaran perusahaan yang lengkap dengan rincian informasinya lebih cepat dengan Intacct.
7. Gnucash: Meskipun belum diketahui banyak orang, aplikasi pencatatan keuangan Gnucash ini dapat menjadi alternatif untuk digunakan perusahaan. Dengan sistem input ganda, pemilik bisnis dapat menginput data keuangan perusahaan melalui perangkat apapun. Aplikasi Gnucash sudah compatible dengan OSK, Linux, Windows, dan MAC sehingga cocok untuk dipakai oleh siapapun.