Mekari Jurnal
Daftar Isi
5 min read

7 Tips Mengembangkan Social Enterprise

Tayang 06 Nov 2019
Diperbarui 11 Oktober 2023

Social enterprise merupakan istilah yang ditujukan pada bisnis yang digerakkan dengan maksud untuk meningkatkan tujuan sosial dan melayani kepentingan bersama. Terdapat persamaan dan juga perbedaan antara social enterprise dengan bisnis pada umumnya.

Social enterprise juga menjalankan bisnis untuk menghasilkan keuntungan seperti halnya bisnis-bisnis yang dijalankan oleh entrepreneur kebanyakan. Hal yang membedakan adalah prioritas dimana keuntungan social enterprise lebih diinvestasikan ke dalam misi sosial dibandingkan harus memberikan sebagian besarnya pada pemilik atau pemegang saham.

Social enterprise yang sukses adalah social enterprise yang dapat menyeimbangkan pencapaian tujuan antara memenuhi misi sosial dan memaksimalkan produktivitas bisnis untuk memastikan keberlanjutan. Karena memang prioritas utamanya adalah untuk tujuan sosial, terkadang social enterprise luput dalam mendapatkan keuntungan.

Padahal keuntungan inilah yang menjadi sumber pendapatan untuk melanjutkan misi sosial yang ingin dipenuhi. Selain masalah tersebut, tentu saja masih ada kendala lain yang dapat menghalangi pertumbuhan sebuah social enterprise dan ini perlu untuk diwaspadai. Demi mengatasi masalah yang mungkin terjadi dan untuk mengembangkan sebuah social enterprise secara efektif, berikut Jurnal memberikan beberapa tips untuk Anda.

 

Menetapkan Tujuan

Hal pertama untuk apapun yang sedang dimulai adalah mengetahui apa sebenarnya titik yang akan dituju. Begitu pula di dalam social enterprise. Perlu untuk Anda menetapkan tujuan yang tepat bagi bisnis sosial Anda. Langkah pertama ini yang akan menentukan apa dampak yang ingin dihasilkan, siapa target Anda, bagaimana Anda mewujudkan motif sosial Anda, darimana mendapatkan dukungan dan pendanaan, bagaimana menyeimbangkan kebutuhan sosial dan bisnis serta hal penting lain untuk keberlanjutan. Dengan menetapkan tujuan akhir yang jelas, Anda tidak akan menyia-nyiakan sumber daya utama yang berkontribusi pada Anda dan social enterprise yang sedang dikembangkan.

Baca juga: Mengenal Tujuan & Tahapan Audit Laporan Keuangan yang Harus Anda Lalui

 

Pahami Lingkungan

Banyak social enterprise yang gagal karena tidak memahami lingkungan yang sedang digelutinya. Mereka tidak paham dengan peraturan yang berlaku untuk lingkungan tersebut, bagaimana sistem yang berjalan di dalamnya, komunitas dan pihak mana saja yang sekiranya dapat membantu dan hal dasar lainnya.

Ada beberapa model yang dapat digunakan untuk mengatasi masalah sosial dalam masyarakat. Namun dalam praktiknya tidak semua model berguna untuk masalah tertentu sehingga penting untuk memilih sesuai dengan porsinya dan nilai-nilai masyarakat yang dianut. Jangan merasa telah bekerja di dalam bidang tersebut cukup lama yang justru menghentikan Anda untuk belajar dan mencari tahu lebih banyak tentang wilayah yang ditekuni. Selalu berusaha untuk mencari titik buta dalam lingkungan tersebut untuk bersiap dengan solusi.

 

Bangun Tim yang Tepat

Bisnis yang sukses dibangun oleh tim yang tepat. Rekrutlah orang-orang berbakat dan handal dalam bidang yang diperlukan untuk bisnis Anda. Di luar hal ini Anda juga perlu mempertimbangkan orang-orang yang berdedikasi. Namun selain merekrut, pastikan Anda juga menciptakan atmosfer bekerja yang nyaman di bisnis Anda. Berikan ruang untuk mereka bercengkerama dan membangun kerja sama yang baik satu sama lain.

Selain itu bangun pula lingkungan yang inklusif yang memungkinkan orang-orang Anda untuk tetap belajar dan bertumbuh. Merekrut, melatih, dan mempertahankan orang-orang berbakat yang tepat merupakan kunci untuk memastikan bisnis Anda melakukan yang terbaik, terutama untuk jangka panjang.

 

Bangun Kemitraan

Meraih keuntungan dari penjualan memang penting untuk kelangsungan social enterprise Anda. Namun bekerja sama dengan investor juga memainkan peranan penting agar bisnis lebih berkembang. Anda bisa menerima investor yang menginvestasikan dananya ke bisnis Anda untuk meningkatkan operasional. Jika Anda ingin bisnis bertumbuh lebih pesat dan menciptakan dampak yang lebih kuat bisa mencari investor dengan koneksi ke pemain utama industri yang Anda geluti.

 

Bangun Jaringan

Selain hubungan dengan investor, bangun pula jaringan dan kembangkan koneksi dengan orang-orang yang berada di bidang yang sama dengan Anda. Ciptakan peluang untuk berkolaborasi demi ide-ide segar yang akan membantu mengembangkan bisnis. Belajar dari pengalaman dan menerima umpan balik dari mereka adalah cara yang baik untuk membandingkan pengetahuan dan keterampilan kepemimpinan Anda.

 

Tunjukkan Dampak Nyata

Setelah membangun jaringan, kemitraan dan menghasilkan keuntungan, saatnya menggunakan seluruh hal tersebut untuk menghasilkan dampak yang nyata. Seperti halnya perusahaan dengan kualitas produknya, restoran dengan kelezatan hidangannya, maka social enterprise dengan kebermanfaatannya.

Melangkah lebih jauh dan tunjukkan pada masyarakat dampak apa yang dihasilkan dari usaha keras bisnis Anda. Bisa dengan membuat media yang didedikasikan untuk menunjukkan keberhasilan tujuan Anda.  Bagikan foto, video serta narasi, dan jelaskan kepada mereka apa yang telah dilakukan dan kebermanfaatannya untuk jangka panjang.

 

Pengelolaan Keuangan

Ada dua tujuan yang ingin dipenuhi oleh social enterprise, yakni memenuhi kebutuhan sosial dan kebutuhan bisnis itu sendiri. Untuk tujuan yang satu ini diperlukan pengelolaan keuangan yang baik agar dapat menyeimbangkan seberapa besar yang sebaiknya dikeluarkan untuk masyarakat dan berapa yang harus disimpan untuk bisnis agar tetap bertahan. Perhitungan seperti ini bukanlah hal yang sederhana apalagi untuk bisnis berskala besar. Banyak angka yang harus diperhitungkan namun dengan kesalahan yang seminimal mungkin.

Baca Juga: Tips Mengelola Arus Kas Bisnis Menggunakan Software Akuntansi

 

Solusi masalah pengelolaan keuangan serumit apapun serahkan saja pada Jurnal software akuntansi. Cara kerja Jurnal yang otomatis membuat Anda tidak perlu memasukkan data secara berulang. Hasil yang didapatkan pun sangat memuaskan, laporan keuangan lengkap mulai dari neraca, laba-rugi, perubahan modal, arus kas dan lain sebagainya bisa dibuat secara instan dan diakses secara real time. Jadi tunggu apa lagi? Segera daftarkan bisnis Anda dan dapatkan penawaran menariknya hanya di sini.

Kategori : Business Management
Kelola Keuangan Lebih Optimal, Dapatkan Penawaran Terbatas Ini
Jurnal software akuntansi terpercaya

 

Dapatkan free trial sekarang!

 

Ikuti akun media sosial resmi dari Mekari Jurnal
Kelola Keuangan Lebih Optimal, Dapatkan Penawaran Terbatas Ini
Jurnal software akuntansi terpercaya

 

Dapatkan free trial sekarang!

 

Ikuti akun media sosial resmi dari Mekari Jurnal